Sunday, March 11, 2018

The Ordinary - 100% Organic Cold Pressed Rose Hip Seed Oil

Halllooooo...

Sejak pakai Dear Klairs Freshly Juiced Vitamin Drop (bisa lihat di sini) yang sudah jarang banget pakai facial oil. Tapi berhubung dengan Facial oil saya dari Kiehl's sudah habis (ada reviewnya di sini) yang namanya Midnight Recovery Concentrate, sudah habis, saya pikir perlu juga lah ya punya facial oil, terutama kalau kulit lagi kering banget karena hormon.  


Di sini saya juga ingin menjelaskan sedikit pentingnya facial oil. Facial oil itu gabungan beberapa minyak nabati yang di gabung untuk memberikan kulit kita benteng, agar kelembaban yang sudah kita aplikasikan (pelembab) tidak menguap. Khususnya untuk kulit berminyak dan kulit kering sangat perlu pakai facial oil dan juga zaman now kan orang sudah umum sekali tidur pakai AC bahkan kerja pakai AC, di angkutan umum atau di mobil juga pakai AC, jadi mungkin 20-22 jam itu full AC terus makanya kulit kita jadi kering. 

Kulit normal juga perlu pakai facial oil karena sifat facial oil yang gunakan sebagai pengunci kelembaban yang sudah kita aplikasikan, untuk perempuan terutama setelah mens itu kulit wajah rasanya kencang banget begitu keluar dari kamar mandi atau bahkan kalau saya sudah pakai pelembab pun tetap kencang rasanya.

Karena produk The Ordinary ini cukup terjangkau, jadi saya pengen coba. Belinya di Tokopedia harganya IDR 270,000. Isi 30 ml jadi cukup murah ya.





Baunya seperti bau tanah atau bau akar-akaran. Tidak terlalu kental, tidak terlalu encer juga, di pakai di wajah berasa lebih kental dari Midnight Recovery Concentrate jadi tidak langsung menyerap, tapi masih berasa ok.

Untuk harga segitu, produk ini jatuhnya murah ya dibandingkan dengan facial oil yang lain. Warnanya agak kekuningan. 
Setelah saya pakai beberapa macam serum dan oil, saya menyadari ada facial oil yang tekturnya lebih berminyak, akan saya sebut lebih "basah" dan ada yang lebih ringan, akan saya sebut "kering"

Misalnya Dear Klairs Freshly Juiced Vitamin Drop juga sejenis facial oil juga kalau menurut saya tapi sifatnya kering jadi begitu di pakai langsung menyerap, meninggalkan mengkilap ringan di wajah.

Untuk The Ordinary - 100% Organic Cold Pressed Rose Hip Seed Oil lebih berminyak di bandingkan 3 produk di atas, dan ini kalau saya rasa hanya sebagai pengunci saja. Besok paginya begitu cuci wajah efeknya hilang dan tidak sebagus Midnight Recovery Concentrate dari Kiehls.

Memang secara harga pun Midnight Recovery Concentrate dari Kiehls harganya 2 x lipat dari The Ordinary - 100% Organic Cold Pressed Rose Hip Seed Oil. Jadi seperti kata pepatah, ada harga ada kualitas. 

Kalau kalian rajin pakai skin care ini itu, rasanya punya The Ordinary - 100% Organic Cold Pressed Rose Hip Seed Oil sudah cukup sebagai benteng agar kelembaban kulit tidak menguap waktu tidur di ruangan ber-AC. Tapi kalau malas pakai skin care dan maunya simple, saya sarankan untuk pakai Midnight Recovery Concentrate dari Kiehls.
Rasanya sudah cukup ya reviewnya, sudah panjang kali lebar kali tinggi. Hehehe.....


Yang agak basah kemudian adalah Natural Pacific Fresh Herb Origin Serum (sudah pernah di review di ....). Hasilnya setelah pakai lebih menghilap dan besok paginya masih berasa mengkilapnya.

Midnight Recovery Concentrate dari Kiehls itu secara tektur lebih mirip Natural Pacific Fresh Herb Origin Serum, hasilnya juga besok pagi berasa mengkilap dan lembab dan halus kulit wajah, bedanya kalau Natural Pacific Fresh Origin Serum itu efeknya setelah cuci wajah langsung hilang, sedangkan Midnight Recovery Concentrate dari Kiehls masih berasa kenyal kulit saya walau setelah cuci wajah besok harinya, tapi Natural Pacific Fresh Herb Origin Serum saya bikin wajah saya glowy. 

0 komentar:

Post a Comment

Back to Top