Jadi kalian juga pasti salah menyikat gigi, cara sikat gigi yang benar di sisi kanan dan kiri bagian luar harus menggunakan gerakan memutar bukan maju mundur. Karena saya salah itu, gusi saya menggerut, jadi akar gigi saya kelihatan. Saya sudah berkali-kali menambal akar gigi saya yang kelihatan itu, tapi setiap kali di tambah tidak lama pasti tambalannya copot. Sekarang saya sih sudah menyerah, biarlah begitu. Makanya saya jarang minum minuman es, atau yang manis-manis dan makan sesuatu yang asam-asam (mangga muda misalnya) karena habis melakukan itu, gigi saya yang kena benda-benda itu pasti tidak bisa di sikat saking sensitivenya, jadi ngilu banget.
Anyway.. long story short, saya setiap bepergian jarang bawa sikat gigi dan odol. Biasanya saya beli saja di tempat tujuan, apalagi kalau perginya ke Malaysia. Jadi saya pertama kali mencoba Colgate Optic White ini waktu IVF kali ke-2 di Penang. Jadi saya beli saja odol dan sikat gigi di sana dan iseng nyobain yang Optic White. Ternyata setelah 1 minggu pakai pasta gigi ini, kok ya kelihatan gigi saya tambah putih.
Waktu itu saya pakai yang Instant White. Pasta giginya ada warna birunya dan kalau dipakai, buih pasta giginya berubah jadi biru, saya seperti zombie dengan buih biru di mulut... aaarrrhhh....
Baru kemudian pas ke KL lagi, saya iseng nyobain beli yang lain. Yang lainnya saya belum coba ya, nanti akan saya update kalau sudah coba.
Plus Shine, Dazzling White, Instant white
Colgate menurut saya produknya cukup bagus ya, inovative dibanding pasta gigi dalam negeri kita. Kalau beli di Jakarta harganya jadi mahal karena ini kan produk import. Jadi kalau ke Malaysia silahkan borong yang banyak.. hahaha
Sampai sini dulu, nanti kalau sudah di pakai akan di update lagi.
Have a nice day everyone
0 komentar:
Post a Comment